Berita Bola

Erling Haaland Perlu Konsistensi untuk Jadi GOAT

Tribunbola.News – Penampilan Erling Haaland di musim pertamanya bersama Manchester City terbilang impresif. Jika dibandingkan dengan pemain manapun di musim ini, Haaland unggul jauh.

Dalam 14 pertandingan saja, Haaland sudah mencetak 20 gol dan tiga assist. Tidak ada pemain lain yang bahkan mendekati capaian spesial pemain berusia 22 tahun tersebut.

Sejumlah pemain yang sudah pensiun pun tidak ragu bahwa kemampuan Haaland masih akan terus berkembang seiring dengan berjalannya waktu. Sampai ada yang mengatakan bahwa Haaland bisa menjadi legenda baru.

Namun, Joleon Lescott berpendapat bahwa Haaland perlu satu hal untuk mencapai label Greatest of All Time (GOAT) seperti persaingan antara Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Hal tersebut adalah konsistensi.

Lihat Juga:  3 Pemain Muda Arsenal yang Bisa Diorbitkan Mikel Arteta pada 2023

Masih Awal

Eks pemain Manchester City itu tidak menutup mata atas catatan gol Haaland. Cara bermainnya pun memang sungguh menakjubkan. Tetapi untuk menilai Haaland menjadi yang terbaik masih awal.

“Dia memang bisa jadi pemain sukses di masa mendatang, tetapi untuk mengatakan dia akan menjadi GOAT, saya pikir terlalu awal,” katanya kepada ESPN.

“Saya rasa, jika dia terus melanjutkan apa yang sudah dilakukannya saat ini, dia tentu saja akan masuk ke dalam percakapan tersebut [GOAT],” tambahnya.

Kategori Buas

Lescott menjelaskan, jika dilihat dari gaya main Haaland, pemain timnas Norwegia tersebut bisa satu kategori dengan Ronaldo dan Messi.

“Striker tersulit yang pernah saya hadapi adalah Louis Saha. Lalu saya juga berkesempatan melawan Messi dan Ronaldo,” ujar dia.

Lihat Juga:  Ditahan Imbang Lawan Tim Divisi Dua Jerman, Bos Liverpool Girang Bukan Kepalang

“Dia [Haaland] masuk ke dalam kategori itu [Messi dan Ronaldo].”

Nyaris Main Terus

Haaland di musim ini nyaris main terus. Dia selalu menjadi pilihan utama manajer Josep Guardiola.

Namun, tepat di laga melawan FC Copenhagen dalam lanjutan pekan ke-4 Grup G Liga Champions 2022/2023, ia diistirahatkan secara penuh. Itu jadi kali pertama Haaland tidak pernah bermain di musim ini.

Sumber: ESPN

Similar Posts