Berita Bola

Man of the Match Argentina vs Curacao: Lionel Messi

Tribunbola.News – Argentina menang mudah ketika berhadapan dengan Curacao pada laga uji coba internasional, Rabu (29/3/2023) pagi WIB. Lionel Messi tampil luar biasa pada duel di Stadion Unico Madre de Ciudades itu dan Argentina menang 7-0.

Pada babak pertama, Lionel Messi membuat hattrick. Argentina unggul dengan skor 5-0 pada babak pertama. Dua gol Argentina lain dicetak Nico Gonzalez dan Enzo Fernandez.

Pada babak kedua, Argentina menambah dua gol lewat aksi Angel Di Maria dan Gonzalo Montiel. La Celeste sejatinya punya beberapa peluang bagus lain. Hanya saja, Curacao tidak menyerah begitu saja walau sudah kalah telak.

Hasil ini membuat Argentina menang pada dua laga uji coba internasional pada Maret 2023. Sebelumnya, Argentina menang 2-0 atas Panama. Simak ulasan Man of the Match laga Argentina vs Curacao di bawah ini ya Bolaneters.

Lihat Juga:  Adrien Rabiot Ingin Bermain di Premier League, Manchester United Sudah Mulai Mengontak

Man of the Match

Lionel Messi menunjukkan performa yang sangat apik. La Pulga sangat dominan sejak menit awal. Messi kemudian membuka keran gol pada menit ke-20. Setelah itu, dua gol lainnya menyusul.

Messi membuat hattrick hanya dalam durasi 37 menit.

Selain itu, Messi juga membuat assist untuk gol Enzo Fernandez pada menit ke-35. Performa Messi pada babak pertama sangat menentukan. Dia menjadi monster di hadapan para pemain Curacao.

Pada babak kedua, Messi sedikit menurunkan intensitas. Namun, dia tetap bermain apik dan bertahan di lapangan hingga laga usai. Pada menit ke-78, ketika Argentina mendapat penalti, Messi tidak mengambilnya dan tugas sebagai eksekutor diemban Angel Di Maria.

Lihat Juga:  Update Klasemen Premier League 2022/2023

Sepanjang laga, Messi melepas 10 shots ke gawang Curacao dengan tujuh yang mengarah ke target. Selain itu, Messi juga membuat tiga umpan kunci. Sofascore memberi nilai 10 untuk aksi Messi pada duel lawan Curacao.

Similar Posts