Berita Bola

Raksasa Liga Arab Saudi Al Hilal Berambisi Duetkan Lionel Messi dan Karim Benzema di Musim 2023-2024

Tribunbola.News – Raksasa Liga Arab Saudi, Al Hilal, dilaporkan berambisi duetkan Lionel Messi dan Karim Benzema di musim 2023-2024. Isu ini mencuat lantaran kedua pemain top dunia yang pernah merebut gelar Ballon dOr itu akan berstatus bebas transfer pada musim panas 2023 mendatang.

Diketahui, La Pulga -julukan Lionel Messi- kontraknya bersama Paris Saint-Germain (PSG) akan segera berakhir pada 30 Juni 2023. Begitupun dengan Karim Benzema masa kontraknya bersama Real Madrid akan habis pada akhir Juni tahun ini.

Baru-baru ini, media Spanyol yakni Madrid Universal melaporkan bahwa klub raksasa Liga Arab Saudi, Al Hilal, membuat rencana ambisius untuk jendela transfer musim panas 2023 ini. Hal ini setelah sang rival Al Hilal, Al Nassr sukses mendatangkan Cristiano Ronaldo pada bulan Januari 2023 lalu.

Lihat Juga:  Cuan! Rangnick Dapat Komisi Besar Jika Bisa Bawa Erling Haaland ke MU

Kini, Al Hilal dikabarkan telah melakukan upaya untuk mendatangkan megabintang dari sepakbola Eropa. Menurut Independent yang dikutip dari Madrid Universal, Al Hilal memiliki rencana besar untuk menggabungkan kapten dan ikon Real Madrid, Karim Benzema, dengan legenda Barcelona, Lionel Messi di klub tersebut.

Dalam hal ini, Al Hilal berencana mendatangkan Lionel Messi dan Karim Benzema sekaligus pada bursa transfer musim panas 2023 ini. Mereka ingin memanfaatkan situasi kedua pemain bintang itu yang akan berstatus bebas transfer pada musim panas mendatang.

“Raksasa Saudi (Al Hilal) ingin menggabungkan Messi dan Benzema musim depan,” tulis laporan Madrid Universal, dikutip Rabu (31/5/2023).

Sementara itu, Karim Benzema di Real Madrid diyakini telah akan diperpanjang hingga 2024 menyusul sang pemain telah memenangkan gelar Ballon d’Or 2022. Namun, pemain 35 tahun itu memiliki peluang nyata untuk meninggalkan Santiago Bernabeu dalam beberapa pekan mendatang berkat proposal menguntungkan yang datang dari Arab Saudi.

Lihat Juga:  Laju Mulus Setan Merah Bakal Terhenti di Anfield?

Sesuai laporan, Karim Benzema memiliki peluang untuk mendapatkan 100 juta euro per tahun jika dia menerima tawaran dari Al Hilal, yang sekarang sedang ia pertimbangkan dengan serius. Kapten Real Madrid ini dipahami telah meminta waktu kepada klub untuk berpikir dan dapat mengambil keputusan akhir pekan ini.

Jika Karim Benzema akhirnya memutuskan hengkang ke Liga Arab Saudi, Real Madrid harus terjun ke pasar untuk mencari penggantinya. Nama-nama seperti Roberto Firmino, Harry Kane, dan Victor Osimhen sedang digosipkan sebagai kandidat potensial.

Similar Posts